Mari Baca | Mari Copy |
Sebuah penghargaan bagi seorang berprestasi, khususnya di lapangan sepak bola bisa disajikan dalam bentuk apa pun.
Dua eks Manchester United misalnya, David Beckham dan Cristiano Ronaldo, mendapatkan sebuah penghargaan berupa patung lilin yang akan selalu dikenang sepanjang jaman dan menjadi bagian dari sebuah sejarah di sebuah museum bernama Madame Tussaud's Wax Museum, di London, Inggris.
Kali ini bintang Argentina, Lionel Messi pun bisa berdiri sejajar dengan dua orang pemain tersebut.
Sebuah patung Leo Messi kini juga sudah hadir di Madame Tussaud's Wax Museum. Proses menjadikan Messi sebagai salah satu koleksi museum ini, membutuhkan waktu beberapa tahun karena karena harus memperhitungkan nilai bisnisnya
Salah satu seniman pemahat lilin Madame Tussaud, Jim Kempton dipercaya memoles wajah Messi menjadi sebuah patung.
"Wajah Messi akan selalu yang paling diinginkan oleh banyak orang, termasuk pengunjung museum ini dan membuat patungnya sambil tersenyum adalah sebuah hal yang menarik," ujar salah satu perwakilan Madame Tussaud, seperti dilansir dari Futbolita.com (4/9).
Tidak hanya menampilkan wajahnya saja, patung lilin Messi ini juga akan dibuat berdasarkan ekspresi dan selebrasi gol yang pernah dilakukannya.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar